Cara Agar Hasil Pencarian Google Akurat Dan Optimal

Kantor Google Jakarta
doc: kompas.com
Dalam postingan saya sebelumnya,pernah saya bahas mengenai bahaya filter bubble dan sisi gelap mesin pencari google. Baca di sini.
Nah,untuk menyiasati ke dua permasalahan tersebut,saya akan coba tuliskan beberapa tips and triks yang bisa menghindarkan kita dari dampak negatif mesin pencari,agar pencarian kita lebih optimal dan tepat guna.

1. Bedakan Antara Situs Berita Resmi Dan Kredibel Dengan Situs Berita Abal-abal

Dewasa ini yang namanya HOAX, merajalela dimana-mana. Tidak hanya karena politik saja,tapi juga demi sensasi dan click baith. Namun jika Anda tipe orang yang menilai hoax dan bukan hoax hanya berdasarkan apakah sesuai dengan pandangan politik atau pendapat yang memuaskan hati Anda atau tidak,maka sebaiknya Anda tidak usah teruskan baca. Percuma. Orang Anda maunya menang dan benar sendiri koq. 

Situs berita resmi punya ciri yang jelas yakni: 

a. Berbadan Hukum dan bersurat ijin
b. Punya alamat kantor yang jelas
c. Susunan kepengurusan yang jelas,dari direksi,editor,fotografer,reporter,karyawan dan sebagainya.
d. Menurunkan berita hasil reportase yang dapat dipertanggungjawabkan untuk kanal beritanya.
e. Memberikan label artikel yang jelas,apakah itu hasil reportase,opini,atau tulisan kontributor.

Contoh situs berita resmi: tirto.id,kompas.com,liputan6.com,detik.com dan lain-lain. Dari sekian banyak situs berita resmi tirto.id yang paling saya rekomendasikan,baca postingan penjelasannya di sini. Apakah sebuah situs berita resmi dan kredibel juga bisa salah. Pernah iya. Tapi mereka pasti akan minta maaf jika berita yang mereka turunkan ternyata tidak sesuai dengan kebenaran. Situs berita abal-abal biasanya tidak peduli dan tidak mau bertanggungjawab dengan isi beritanya jika salah.

2. Mencari File Dengan Kata Kunci Yang Tertarget Jelas Memanfaatkan Advance Search

Untuk Mencari sebuah informasi dengan target hasil yang maksimal dan sesuai tujuan,ternyata kita perlu menulis kata kunci pencarian di google dengan jelas.
Contoh: 
a.Untuk mencari kondisi cuaca di daerah tertentu kita bisa ketikkan ; 
"weather:jogjakarta"
b.Untuk mencari file berjenis khusus,misal pdf kita bisa coba ketikkan:
 "hasil ujian nasional sekolah A:pdf" (gak usah pakai tanda petik ya)
c.Untuk mencari berita di sebuah situs tertentu seperti Tirto.id misalnya,Anda juga harus menuliskan dengan jelas menyertakan nama situs tersebut. Misal : Pilkada DKI site:tirto.id

3. Menggunakan Produk Google Yang Khusus.

Misalnya untuk dunia pendidikan gunakan google scholar. Google Scholar merupakan produk mesin pencari yang akan menampilkan hasil khusus dari situs-situs pendidikan. mIsalnya yang berdomain (.edu,.ac.id,ac.uk dan lain-lain) Jadi hasil pencarian atau web yang akan tampil khusus dari yang berdomain pendidikan tersebut,gak akan tercampur

Begitulah beberapa contoh tips and tricks mengakali dan menggunakan mesin pencari google,agar hasil pencarian kita tepat guna dan tidak buang-buang waktu juga kuota.
Terimakasih telah membaca,silahkan bagikan jika berguna.



Subscribe to receive free email updates: