Maksud Istilah "Phase" Dalam Film Marvel Dan Daftar Lengkap Film MCU Phase 1 sampai Phase 4

Maksud Istilah "Phase" Dalam Film Marvel Dan Daftar Lengkap Film MCU Phase 1 sampai Phase 4

Netizen dunia tengah dihebohkan oleh pengumuman pihak Marvel Studios tentang daftar film MCU Phase 4. Jumlah film  MCU Phase 4 ada 10 film dan kesemuanya telah diumumkan di Hall  H San Diego Comic Con,Sabtu 20 Juli 2019 kemarin.

Dalam pengumuman tersebut juga diperkenalkan beberapa artis pemain tokoh superhero yang akan bermain dalam ke sepuluh film MCU tersebut. Sejumlah nama-nama artis papan atas seperti Angelina Jolie yang akan bermain dalam Eternals,Natalie Portman yang akan bermain sebagai Thor versi wanita,Mahershala Ali sebagai Blade dan Tony Lung yang akan bermain bersama Simu Liu di film Shang-Chi The Legend Of  The Ten Rings.

Pengumuman yang dibuat Marvel Studios di San Diego Comic Con (SDCC) tentang ke 10 film Phase 4 MCU lengkap dengan jadwal tayang dan artis-artis pendukung itu,tentu saja menghebohkan  sejumlah fans MCU baik di lokasi maupun di dunia maya. 

Berbagai meme lucu dan menggelitik pun telah hadir menyambut phase baru film-film MCU yang menjanjikan tersebut. Tapi apa sih sebenarnya maksud "Phase" dalam MCU ini?

Arti "Phase" dalam Film-film MCU


Phase (bahasa indonesia fase) merupakan istilah yang digunakan untuk membagi film-film Marvel Studios dalam rangkaian cerita yang saling berkesinambungan dan diselesaikan dalam tahapan-tahapan atau phase.

Dalam setiap"Phase" terdapat sejumlah film  yang kemudian akan berujung pada sebuah penyelesaian cerita,namun di setiap ujung fase film MCU,juga akan diberikan petunjuk atau sinyal yang akan membuka cerita phase film MCU selanjutnya.

Daftar Film MCU Dalam Setiap Phase

Sejauh ini,kita telah menyaksikan 3 phase film MCU sejak tahun 2008. Phase terakhir yakni phase 3 telah berakhir dengan kehadiran film Spiderman Far From Home yang saat ini masih tayang  di bioskop. Dan inilah daftar lengkap film MCU dalam setiap phase nya;

Phase 1 Film MCU 

Disebut juga sebagai phase perkenalan dan juga fondasi dari film Marvel Cinematic Universe. Dalam fase ini selain pengenalan karakter superhero,juga dikenalkan infinity stones pertama yakni tesseract (space stone) yang berupa kubus berwarna biru yang berasal dari Asgard. Film-film yang masuk phase pertama ini diantaranya;

1. Iron Man (2008)
2. The Incredible Hulk (2008)
3. Iron Man 2 (2010)
4. Thor (2011)
5. Captain America : The First Avenger (2011)
6. The Avengers (2012)

Phase 2 Film MCU

Dalam phase kedua ada tambahan karakter superhero baru dari pasukan guardians of the galaxy,Quick Silver,Vision,Ant-Man,Valcon dan Maximoff. Sedangkan infinity stones yang diperkenalkan ada 3 yakni Aether (reality stone),Orb (power stone) dan Loki's Scepter (Mind Stone). Film-film fase kedua tersebut diantaranya;

1. Iron Man 3 (2013)
2. Thor : The Dark World (2013)
3. Captain America : The Winter Soldier (2014)
4. Guardians Of The Galaxy (2014)
5. Avengers Age Of Ultron (2015)
6. Ant Man (2015)

Phase 3 Film MCU 

Phase ketiga ada beberapa superhero baru yang masuk diantaranya Black Panther,Captain Marvel dan Doctor Strange. Namun demikian ada superhero yang harus pensiun alias dimatikan,tak lain tak bukan ya si Iron Man. Fase ketiga kita mengenal dua infinity stones yang terakhir yakni "time stone" milik doctor strange dan juga "soul stone" 

1. Captain America : Civil  War (2016)
2. Doctor Strange (2016)
3. Guardians Of The Galaxy Vol 2 (2017)
4. Spider-Man : Homecoming (2017)
5. Thor : Ragnarok (2017)
6.  Black Panther (2018)
7. Avengers Infinity War (2018)
8. Ant-Man And The Wasp (2018)
9. Captain Marvel (2019)
10. Avengers Endgame (2019)
11. Spider-Man Far From Home (2019)

Phase 4 Film  MCU dan jadwal tayangnya;

Kabarnya phase ke empat film MCU yang akan datang,akan mengeksplorasi banyak tempat baik bumi,galaxy maupun kosmik. Selain tentunya kehadiran superhero baru yang akan diperankan oleh artis-artis papan atas hollywood. Phase 4 film MCU akan ditampilkan dalam film-film berikut ini;

1. Black Widow (Tayang Mei 2020)
2. Falcon And The Winter Soldier (tayang 2020)
3. Eternals  (tayang November 2020)
4. Shang-Chi The Legend Of  The Ten Rings (rencana tayang Februari 2021)
5. Wanda Vison  (tayang musim semi 2021)
6. Loki (Musim Semi 2021)
7. Doctor Strange In The Multiverse Of Madness (Mei 2021)
8. What If  (Summer 2021)
9. Hawkeye (musim gugur 2021)
10. Thor Love And Thunder (November 2021)


Nah itulah tadi sedikit pencerahan mengenai istilah "phase" yang dimaksud  dalam film-film marvel,lengkap dengan daftar filmnya dalam setiap  fase. Semoga membuat kamu paham dan makin konsen nontonnya.



Subscribe to receive free email updates: