Sinopsis dan Daftar Cast Serial Thriller Korea "Happiness"

Tidak terlihat seperti judulnya, Happiness merupakan serial horor thriller terbaru yang tayang di tvN, IQIYI,VIU dan TVING menggantikan slot Yumi's Cells, setiap Jum'at dan Sabtu pukul 22:40 KST

Drama "Happiness" dibintangi oleh Han Hyo-Joo, Park Hyun Shik dan Jo Woo-Jin.  Sutradara serial ini adalah "Ahn Gil-Ho" yang pernah mengarahkan serial Memories Of The Alhambra (2018) dan Record Of Youth (2020).

Han Hyo Joo adalah aktris yang populer lewat drama "Brilliant Legacy" yang Ia bintangi bersama Le Seung-Gi . Serial ini booming di tahun 2009 dan membut mereka berdua langsung melejit namanya.

Setelahnya, Han Hyo Joo memang lebih sering bermain film, seperti "Cold Eye"s (2013), "The Beauty Inside" (2015), "Illang: The Wolf Brigade" (2018) dan yang terbaru  The Pirates 2 (2022).

Park Hyung Sik yang merupakan member grup ZE:A, sudah membintangi banyak  drama populer seperti Hwarang (2016-2017), Strong Woman Do Bong-son (20170 dan juga di film Juror 8 (2019).

Aktor senior Jo Woo-Jin tentu bukan wajah asing bagi pencinta film Korea. Yang terbaru adalah Collectors (2020), Seobok (2021), Hard Hit (2021) dan Alien (2021).


Sinopsis Drama Horror Thriller Korea "Happiness"

Cerita serial Happiness mengambil latar masa di mana wabah Covid-19 telah mereda. Masyarakat bersuka cita dan perlahan kembali menjalani rutinitas seperti saat  sebelum terjadi pandemi.

Sayangnya hal tersebut tak berlangsung lama, sebuah wabah penyakit baru yang lebih mengerikan membayangi Korea. Korban yang terinfeksi menjadi haus darah, menyerang dan menggigit  orang lain layaknya zombie. 

Pemerintah berusaha menutupi kasus wabah baru ini, agar tidak menimbulkan kepanikan. Mereka menutup sebuah apartemen  baru dan menjadikannya sebagai tempat untuk mengurung dan mengobservasi korban/pasien.

Penyakit mengerikan ini diduga diakibatkan oleh efek samping dari produk obat Covid-19 yang gagal, namun terlanjur beredar di masyarakat yang bernama "NEXT".

Bahaya dari wabah yang dijuluki "Anjing Gila" ini adalah, bagi siapapun yang tergigit maupun terluka oleh pasien, akan terinfeksi juga. Anehnya itu tidak terjadi pada Yoon Sae-Bom (Han Hyo-Joo) yang tercakar saat menangani juniornya yang terinfeksi.

Maka, dia dipilih untuk diobservasi kekebalan tubuhnya oleh Han Tae-Sook (Jo Woo-Jin) yang merupakan letnan pemegang komando penanganan wabah tersebut.

Ia setuju dengan syarat diberikan poin tinggi untuk memiliki apartemen impiannya. Yoon Sae Bom adalah anggota elit pasukan khusus anti teror SOU.

Namun ternyata, tak hanya itu syarat untuk memiliki apartemen tersebut, Dia harus menikah. Maka Ia meminta teman satu SMU nya yang pernah punya cerita romantis dengannya Jung Yi-Hyun (Park Hyung-Sik) untuk menikahinya.

Jung Yi-Hyun merupakan seorang detektif dan atlet yang cerdas, bugar dan sangat meyukai Yoon Sae-Bom. Merekapun berhasil mendapatkan apartemen tersebut.

Sayangnya teror wabah tersebut semakin menggila, dan membuat mereka berdua harus berjuang, ikut melawan mengendalikan para monster zombie haus darah.


Subscribe to receive free email updates: