Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Marvel "Shang-Chi and The Legend Of The Ten Rings"

Shang-Chi and The Legend Of  the Ten Rings merupakan bagian dari film-film Marvel Cinematic Universe yang menempati urutan ke-25. Seperti diketahui, ini merupakan kisah superhero asal Cina.

Sosok pemerannya Simu-Liu, merupakan aktor dan stuntman asal Kanada (imigran asal China), sedangkan sutradara film ini dipercayakan kepada Destin Daniel Cretton.

Shang-Chi merupakan sosok superhero yang debut di komik marvel pada tahun 1973, dan akhirnya memiliki kisah solonya sendiri pada tahun 1983.

Selain Simu Liu, film ini juga akan dibintangi oleh Awkwafina, aktor Hongkong populer Tony Leung, Benedict Wong, dan ada juga aktris senior Malaysia populer Michelle Yeoh.


Sinopsis Film "Shang-Chi and The Legend Of  The Ten Rings"

Shang-chi adalah orang Cina,anak dari penjahat bernama Fu Manchu. Ia dibesarkan dengan pelatihan berbagai teknik bela diri dan juga kepemimpinan, sehingga tumbuh menjadi sosok yang tangguh dalam hal bertarung, maupun memimpin

Saat dewasa Ia menyadari bahwa ayahnya adalah seorang penjahat, Ia berbalik menentang bahkan bertarung melawannya dan juga para penjahat dunia lain.

Dalam filmnya nanti, Shang-Chi diceritakan akan bergabung dengan kelompok organisasi bernama "Ten Rings", dan memutuskan untuk meninggalkan ayahnya bahkan melawannya.

Shang-Chi juga akan menghadapi musuh berat yaitu seekor alien berupa naga raksasa sakti, bernama "Fin Fang Foom".


Jadwal Tayang Film Marvel Shang-Chi And The Legend Of  The Ten Rings

Film Marvel superhero "Shang-Chi And The Legend Of The Ten Rings" akan tayang di Bioskop mulai 3 September 2021, sayangnya belum ada kabar akan ditayangkan di platform video streaming berbayar atau tidak.

Mungkin jadwal resmi ini juga akan berubah di setiap negara karena masalah pandemi covid-19, termasuk di Indonesia.


Subscribe to receive free email updates: