Menelaah Rating Aplikasi Bukalapak Di Play Store Dan App Store Yang Turunnya Berbeda

Menelaah Rating Aplikasi Bukalapak Di Play Store Dan App Store Yang Turunnya Berbeda
foto : twitter @achmadzaky

Sebenarnya "Pojok Seru" enggan membahas permasalahan ini karena ada bau-bau politiknya sedangkan blog ini bertema hiburan,tapi sepertinya nggak ada salahnya sedikit beropini tentang masalah yang lagi viral dan panas ini.

Seperti kita ketahui,gara-gara cuitannya tentang perbandingan dana R&D Indonesia di banding negara lain,sembari menyertakan kalimat "presiden baru" di akun twitternya,CEO Bukalapak Achmad Zaky harus pontang panting klarifikasi dan minta maaf.

Belakangan dia akui data R&D yang ia pakai bersumber dari Wikipedia,dimana semua yang ditulis di website tersebut kebenarannya tidaklah selalu valid. Karena ditulis oleh siapa saja dan bisa disunting oleh siapa saja.

Wikipedia harusnya hanya diperlakukan sebagai bahan awal rujukan mencari data bukan langkah akhir mencari data seperti yang dikatakan oleh "pengurus Wikipedia Bahasa Indonesia" Bonaventura Aditya Perdana.

Cuitannya tersebut memang membuat berang para pendukung militan pak Jokowi,sehingga gerakan #UninstallBukalapak terus bergema dan menurunkan rating aplikasi bukalapak. Zaky dianggap tidak tahu terimakasih dan tidak menghargai usaha presiden Jokowi yang sering hadir dan memberi dukungan pada usaha berbasis Startup di Indonesia,termasuk hadir di ulangtahun Bukalapak.

Berbeda dengan gerakan uninstall Traveloka yang pernah bergema beberapa waktu lalu,kali ini gerakan unistall bukalapak berdampak cukup signifikan pada aplikasinya. Meski Achmad Zaky sudah berupaya klarifikasi,minta maaf pada pendukung dan pak Jokowi langsung,rating aplikasi bukalapak terus mengalami pergerakan alias oleng.

Di play store yang biasa digunakan oleh para pemilik HP berbasis android,aplikasi bukalapak pernah menyentuh rating 4,1 meski sampai malam ini rating berada diposisi 4,2 dari posisi sebelumnya 4,5. Sedangkan di app store bagi pengguna iOS,rating bukalapak turunnya sangat drastis. Saat ini berada diangka 3,2 dari posisi 4,3.

Kenapa Di app store bagi pengguna Smartphone berbasis iOS yang identik dengan produk apple rating bukalapak turunnya begitu drastis tapi di Play Store tidak? 

Jawabannya jelas,pengguna HP berbasis android sangat banyak,dan mereka berasal dari kubu yang berbeda. Bila kubu yang berlawanan melawan gerakan uninstall bukalapak dengan menginstall dan memberikan rating bagus,maka penurunan bintang di aplikasi bukalapak di play store bisa dicegah pergerakan turunnya,minimal tidak terlalu drastis.

Tapi pengguna HP/Smartphone flagship yang harganya mahal seperti apple itu,tentu jumlahnya tidak banyak. Dan bila sebagian dari mereka adalah pendukung militan Pak Jokowi,maka penurunan drastis rating aplikasi bukalapak akan sulit dicegah di app store.

Penurunan rating sebuah aplikasi tentu berdampak lumayan menohok buat pengembangnya. Mengingat membangun dan membesarkan start up seperti bukalapak tentu tidak mudah. Seperti yang dicuitkan oleh Putra bapak Jokowi Gibran Rakabuming Raka di akun twitternya @Chilli_Pari,saya setuju bahwa gerakan "Uninstall Bukalapak "yang terus menggema ini harus segera dihentikan.

Sepertinya kita memang harus belajar memaafkan dan menghargai bisnis orang. Kita tentu tidak mau menjadi bagian dari menutup rejeki orang,karena bagaimanapun,bukalapak menaungi banyak usaha kecil dan menengah yang berdagang di sana. Yuk mari kita sudahi,dan maafkan Achmad Zaky karena saya yakin beliau juga menyesal dan minta maaf dengan tulus."

Subscribe to receive free email updates: